Penyaluran BLT-DD Tahun Anggaran 2024 di Desa Hilir: Bulan April, Mei dan Juni 2024.
www.hilir-balai.desa.id. Pada hari Jumat, 14 Juni 2024, Pemerintah Desa Hilir yang dipimpin oleh Bapak Ashadi Cahyadi, S.Pd, melaksanakan program penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk periode bulan April, Mei, dan Juni tahun anggaran 2024. Program ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi keluarga penerima manfaat (KPM) di Desa Hilir.